Google Resep Makanan Ringan | Bayi | Sehat | Indonesia

Resep Makanan Ringan | Bayi | Sehat | Indonesia

Sunday, December 22, 2013

BAKSO SATE IKAN TENGIRI



Bakso Sate Ikan Tenggiri, Salah satu pangan favorite ane gan. Bakso Sate IkanTenggiri, semoga resep Bakso Sate Ikan Tenggiri ini bisa membantu sob and sit disini...langsung aja ke lokasi ya...


BAKSO SATE IKAN TENGIRI

Bahan - bahan Bakso Sate Ikan Tenggiri :

250 gr (daging) Ikan Tenggiri
1 sdt Garam
85ml Air
125 gr Tepung Sagu
1 bngks Tepung serba guna
6 bh (cincang halus) Bawang Merah
Secukupnya Tusuk sate
1 btr Telur Ayam
1 liter Minyak Goreng

Cara Membuat Bakso Sate Ikan Tenggiri :

1.Campur daging ikan tenggiri dan garam, aduk rata.
2.Tuangkan air ke dalam adonan sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai rata.
3.Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan halus dan kalis. Tambahkan bawang merah cincang, aduk rata.
4.Ambil 1 sendok adonan, bulatkan celupkan ke telur, balurkan ke tepung serba guna. Lakukan sampai adonan habis. Goreng adonan dalam minyak yang tidak terlalu panas, sampai kecokelatan, angkat dan tiriskan.
5.Tusukkan bakso ikan pada tusuk sate . Hidangkan dengan saus sambal dan saus tomat

 Resep Bakso Sate Ikan Tenggiri ini ane ambil dari sumber www.facebook.com/resepkuelezat

Wednesday, December 18, 2013

CHOCOLATE CAKE WITH VLA



CHOCOLATE CAKE WITH VLA, Pagi agan2 , gmana nih kabarnya ? Dah siap mencoba resep CHOCOLATE CAKE WITH VLA  ane yang mungkin cocok buat persiapan pesta ultah ato perkawinan, sip dah, Langsung aja ya gan....

CHOCOLATE CAKE WITH VLA


Bahan - bahan CHOCOLATE CAKE WITH VLA :

200 gr mentega
250 gr gula halus
5 kuning telur
5 putih telur kocok kaku
100 ml SKM coklat larutkan dengan 100 ml air
200 gr tepung terigu protein sedang
50 gr coklat bubuk
1 sdt baking soda

Vla Coklat :

400 ml susu cair
50 gr gula pasir
50 gr Dark Cooking Chocolate (DCC)
15 gr coklat bubuk
30 gr maizena
10 gr tepung custard
1 kuning telur

bisa juga pake vla putih :

150 ml SKM putih
500 ml air hangat
50 gr terigu
4 kuning telur
1/2 sdt vanili bubuk
(pada contoh menggunakan vla yg coklat)

Olesan :

Tim 150 gr DCC cincang dengan 100 ml SKM coklat hingga meleleh.

Cara membuat CHOCOLATE CAKE WITH VLA :

- Campur terigu, coklat bubuk dan baking soda. Ayak. Sisihkan.
- Kocok mentega dan gula pasir hingga lembut.
- Masukkan kuning telur satu persatu sambil terus dikocok hingga kental.
- Tuangkan larutan coklat susu. Aduk rata.
- Masukkan campuran terigu. Aduk rata.
- Tambahkan putih telur yg telah dikocok kaku. Aduk rata.
- Tuang dalam loyang yang sudah disemir margarin dan ditaburi terigu.
- Ratakan. Panggang selam 45 menit atau hingga matang.
Vla :
Larutkan semua bahan bla kecuali kuning telur. (berlaku untuk bahan vla coklat maupun vla putih). Ambil sedikit adonan. Campurkan dengan kuning telur. Kembalikan ke adonan. Aduk rata kembali. Masak hingga kental.

Penyelesaian :

- Setelah cake dingin, belah menjadi 2. Tuang bekas belahannya dengan vla panas. Ratakan. Satukan kembali cake. Olesi kelilingnya dengan olesan. Hias sesuai selera.

Semoga CHOCOLATE CAKE WITH VLA bermanfaat buat agan2 ya, ini ane ambil dari  www.facebook.com/resepkuelezat

Monday, December 9, 2013

KERING TEMPE

Kering tempe - Pagi sob n sist, dah lama gak berseluncur di dunia maya lagi..hehehehe...gmana kabar sob n sist?...basa basinya udah basi...hihiii.... Ane mau meluncurkan Resep KERING TEMPE, semoga resep KERING TEMPE  ini bisa menjadi tambahan koleksi RESEP sob n sist...langsung aja yaaa...

Kering Tempe

Bahan-bahan Resep  KERING TEMPE:
3 potong tempe
Minyak goreng secukupnya

Bumbu-bumbu Resep
KERING TEMPE  :
2siung bawang putih
1 lembar daun salam
2 sendok bawang merah goreng
1 potong lengkuas
3 buah cabe merah
Garam, asam, gula merah dan vitsin

Cara membuat
KERING TEMPE:
• 1 tempe diiris kecil-kecil (± 1 /2 cm) latu digoreng sampai kering.
• Semua bumbu diris tipis kecuali (daun salam, Lengkuas)
• Goreng terlebih dahulu irisan came merah, dan bawang merah , tiriskan
• Tumislah bumbu bumbu dengan diberi air sedikit.
• Tunggu sampai tumisan bumbu membuih dan berambut baru tempe dimasukkan,
menyusul cabe dan bawang merah digoreng.
• Kalau kurang manis tambahkan gula
(Bisa ditambah udang goreng bila ada).

Kayaknya sudah cukup jelas ya sob, semoga Resep KERING TEMPE Ane mengambil bahan dari http://hobimasak.info.

Saturday, June 8, 2013

SAMBEL Terasi

SAMBEL terasi - Kalau agan menikmati sayur lodeh atau sayur asem memang paling pas dengan ikan asin, bener gak gan?.... Tapi jangan lupa SAMBEL terasi juga wajib mendampinginya. Nah, resep SAMBEL dengan aroma yang sedap ini bisa agan sajikan sebagai pembangkit selera makan.


sambel terasi
Bahan-bahan SAMBEL :

7 buah cabai merah keriting
10 buah cabai rawit merah
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 buah tomat, dipotong-potong
2 sendok teh terasi, dibakar
1/2 sendok teh garam
2 sendok teh gula merah
1 sendok teh air jeruk limau
3 sendok makan minyak untuk menggoreng

Cara membuat SAMBEL:
  1. Panaskan minyak. Masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit sampai setengah layu. Tambahkan tomat. Masak sampai layu
  2. Ulek bawang merah, bawang putih, cabai, dan tomat sampai setengah halus. Masukkan terasi, garam, dan gula merah. Ulek rata.
  3. Tambahkan tomat dan air jeruk limau. 
  4. Ulek rata. Sajikan
Hmmm....mantab dan dijamin SAMBEL Terasi ini mengoyah lidah agan-agan dan ini bersumber dari sajiansedap.com .